Format Label Undangan Simple ala The Matematic
Pengetikan dan
Mencetak label undangan terkadang membuat ribet, apalagi jika yang
diundang banyak sekali hingga ribuan. Jika di ketik satu persatu pada
label,ngebayangin aja rasanya dah ngga kuat. Tapi sebenarnya tenyata ada
cara yg lebih mudah dan cepat dan dapat disimpan untuk orderan
berikutnya (jika anda terima orderan), atw pada pesta lainnya.
Postingan ku kali
ini sedikit berbagi tentang cara mudah mengetik dan mencetak nama pada
label undangan,beserta gambar agar mudah dimengerti bagi pemula
sepertiku, cara ini juga saya dapatkan dari berbagai sumber termasuk
dari browsing di mbah google, dan sudah saya pakai dan benar2 cukup
praktis dan mudah dibanding cara yang selama ini saya gunakan.
Oke gan daripada panjang lebar mending kita langsung saja keTKP (desktop)Cikedout…!!!!
Langkah-langkahnya: ( atw ada yang pake istilah lain mungkin cara2nya yg penting tujuannya sama saja)
1. Buka Ms Word (disini saya menggunakan Ms Office 2007), pilih menu Mailings kemudianLabels maka akan tampil seperti pada gambar 1 ,lalu klik New Label..
Gambar 1
2. Klik gambar label pada popup Envelopes and labels, seperti pada gambar 2
Gambar 2
3. Maka
akan tampil seperti Gambar 3, beri nama label apa saja sesuai keinginan
(sebaiknya sesuai merek label atw ukuran), dan isikan ukuran pada kolom
input sesuai ukuran label yang akan anda gunakan (dsini saya gunakan
label merek Dust 2 kolom dan 5 baris) kemudian klik OK.
- Top margin : ukuran luar label bagian atas
- · Side margin : ukuran luar label bagian samping paling kiri
- · Vertkal pitch : ukuran tinggi label sampai pada label dibawahnya
- · Horizontal pitch : ukuran lebar label sampai pada label disampingnya
- · Label Height : Tinggi label
- · Label width : lebar label
- · Number across : jumlah label kesamping
- · Number down : jumlah label kebawah
(perhatikan saja gambar preview baik-baik sebelum mengisikan ukurannya)
Gambar 3
4. Selanjutnya klik New Document. Maka akan terbuka dokumen word baru
5. Langkah
berikutnya yaitu kita membuat sebuah database yang berisi nama dan
alamat siapa saja yg akan diundang. Untuk database kita menggunakan Ms
Exel (disini exel 2007), buka Ms Exel dan buatlah table pada sheet 1
seperti gambar4 . disini saya hanya buat sepuluh data saja,jika data
anda lebih banyak maka lanjut isi terus kebawah berapa banyak yg akan
diundang. Ganti nama Sheet 1 menjadi DIUNDANG (jika dirasa perlu) .
Gambar 4
6. Simpan
database exel yg sudah dibuat tadi dan beri saja nama DATABASE (baik
jika disimpan pada satu folder khusus dan beri nama folder LABEL
UNDANGAN)
7. Kemudian kita kembali pada Ms Word untuk mengisikan beberapa formula(atw apalah). Pilih menu Mailings lagi lalu klik Select Recipients dan pilih Use Existing List… seperti gambar 5.
Gambar 5
8. Maka akan tampil popup seperti Gambar 6, lalu pilh DIUNDANG$ kemudian OK.
Gambar 6
9. Lanjut klik Insert Merge Field dan pilih NAMA, tekan Enter dan tambahkan kata Di (di ketik biasa karena datanya tetap dan tidak berubah) terus Enter dan klik lagi Insert Merge Field dan pilh ALAMAT, seperti pada Gambar 7 dan Gambar8
Gambar 7 Gambar 8
10. Berikut copy semua isi label pertama ke setiap label ( disini ada 2 label), Seperti pada Gambar 9.
Gambar 9
11. Kita tambahkan lagi formula khusus( apalah) yaitu Next Record didepan setiap formulaNAMA kecuali label pertama tidak perlu, Caranya klik Rules pada submenu lalu pilhNext Record… ( ulangi disetiap label kecuali label pertama), maka akan tampak seperti Gambar 10,
Gambar 10
12. Untuk melihat hasilnya klik Preview Result dan tampak seperti Gambar 11 (Hmmm..mulai kelihatan hasil ya gan…?)
Gambar 11
13. Kemudian Aturlah Posisinya,spasinya,jenis
hurufnya agar cocok,tampak indah dan serasi dengan label yg digunakan
(disini saya menaruhnya pada posisi tengah jadi teks rata tengah)
seperti Gambar 12.
Gambar 12
14. Lalu di Save ,
beri nama (disini saya beri nama Print Out, kerenkan…?) dan tempat pada
folder LABEL UNDANGAN yang telah dibuat tadi (jika di buat) bersama
DATABASE.xls
15. Berikut siap untuk diprint, caranya klik Finish & Merge dan pilih sesuai keinginan yang mana yang akan diprint. Liat Gambar 13
- All : jika ingin print semua data
- Current record : jika hanya yang ditampilkan saja pada lembar kerja
- From : jika nama tertentu saja pada DATABASE mis: baris 4 To 9, maka hanya nama baris ke 4 sampai 9 saja pada DATABASE yg akan ter print.
Gambar13
0 komentar:
Posting Komentar